Sabtu, 17 November 2018

Kampanye ASI Ekslusif di Sekda Salatiga

Nggak kerasa, aku nulis ini udah masuk 8 bulan kehamilan. Duuh....nggak sabar pengin cepet ketemu anakku. Kali ini aku mau share tentang seminar asi eklusif yang diadakan oleh pemerintah kota Salatiga. Jadi, aku dan suami didaftarin oleh kader posyandu di kampungku untuk ikut acara ini. Tentunya kita nggak mau melewatkan kesempatan ini donk. Seneng deh di Salatiga ini sering diadakan kegiatan untuk mendukung ibu hamil. Setelah beberapa bulan yang lalu aku ikut kegiatan kelas hamil juga yang diadakan oleh Puskesmas Sidorejo Lor. Tentu ini sangat bermanfaat dong, apalagi buat aku yang baru pertama hamil dan nggak ngerti apa-apa. Sudah dapat ilmu dapat sangu pula, hehehehe.

Oh ya kampanye ASI eksklusif ini untuk mendukung para ibu supaya mau menyusui bayinya. Hal ini digencarkan juga untuk mencegah stunting atau kurang gizi pada anak. Karena pada dasarnya asi adalah makanan terbaik untuk bayi.
Pembicara kampanye ASI eksklusif ini didatangkan dari Jogja lho yaitu bapak Wawan Sugiyanto, beliau adalah konsultan lakstasi walaupun belum dikaruniai anak, ia begitu gencarnya mengampanyekan ASI eksklusif.


Nah, di sini beliau menjelaskan tentang waktu terbaik untuk pertumbuhan anak. Apakah ketika anak sudah lahir atau bagaimana? Ternyata waktu terbaik itu ketika 1000 hari pertama kehidupan. Yakni ketika masih janin di kandungan. Jadi ketika seseorang wanita mengetahui bahwa ia hamil, wajib baginya untuk memenuhi nutrisi selama kehamilan. Apalagi ketika trimester 1 di saat proses pembentukan organ-organ. Pada saat itu mulailah sel otak tumbuh sebesar 80 % hingga 2 tahun kehidupan. Sehingga jangan sampai seorang anak mengalami kurang gizi kronis. Karena hal ini dapat menyebabkan aspek kognitif kurang pada anak sehingga bisa saja sulit menangkap pelajaran di sekolah. 

Jadi, makanan seperti apa sih yang baik untuk anak. Ya, tentunya makanan bergizi baik donk.
Makanan adekuat (memenuhi syarat)
1. Asi eksklusif, bayi hanya minum asi saja selama 6 bulan  
2. Buah dan sayur. Selain itu, faktor yang mempengaruhi tumbuh kembang anak adalah
3. Pola asuh 
4. Sanitasi, salah satu contohnya adalah cuci tangan sebelum menyuapi bayi.
5. Pelayanan kesehatan.

Nah, berikut adalah standar emas makanan bayi
1. Inisiasi Menyusui Dini (IMD)
2. ASI eskklusif dari 0-6 bulan
3. MPASI (lebih baik makanan keluarga yang dimasak sendiri)
4. Menyusui sampai 2 tahun.

Bagaimana sih cara menyusui bayi
1. Menyusui dengan benar, yaitu menyusui bayi kapan saja ia mau
2. Memberi makan yang benar atau memberi makanan pendamping asi (MPASI) setelah bayi berusia 6 bulan. Langkah selanjutnya adalah mempersiapkan kelahiran. Bukan ibu hanya ibu yang mengandung saja lho yang siap-siap. Peran suami juga penting.
1.  Mencari info menyusui bersama suami
2. Cari tempat persalinan yang pro IMD
3. Upayakan persalinan normal
4. Siapkan fisik, mental, dukungan keluarga dan sosial juga penting

Tips agar ASI cepat keluar, apa saja sih?

-          IMD (Inisiasi Menysui Dini) minimal 1 jam, pastikan hidung bayi tetap terbuka jangan sampai menempel lama di payudara sehingga ia tidak bisa bernapas dengan baik. Suami bisa membantu mengawasi, usahakan untuk bisa rawat gabung, yakni ibu dan bayi berada dalam satu kamar. Dukungan keluarga dan tenaga kesehatan untuk terus menyemangati agar ibu bisa mengASIhi. Berpikir positif dan niat yang kuat agar bisa menyusui.
Bagaimana sih ASI itu diproduksi?

 1. Alveoli yaiutu pabrik asi disalurkan melalui ductus (saluran asi)
      2. Puting
      3.  Aereola
      4.  Lemak penyangga

Ketika bayi menyusu Prolaktin berfungsi memerintahkan pabrik untuk stok menyusui selanjutnya. Prolaktin juga bisa menekan ovulasi yang berfungsi sebagai KB alami.
Sedangkan oksitosin akan memerintahkan pabrik asi untuk  menyusui saat itu juga.

Bagaimanakah cara menyusui dengan baik? Sebenarnya ini ada sih di buku KIA.  
1.      Pelekatan yang baik apabila mulut bayi masuk ke aereola.
2.      Dagu bayi menempel
3.      Kepala dan badan berada dalam satu garis lurus.
4.      Ibu mendekap badan bayi
5.      Bayi menghadap badan ibu

Makanan yang dipertimbangkan dalam memberi makanan  bayi adalah
1. Variasi
2. Tekstur
3.  Rasa
4. Usia
5. Frekuensi atau berapa kali sehari makanan itu diberikan
6.  Responsif ketika anak tidak mau makan.
7. Kebersihan
8. Jumlahnya.

Bagaimanakah tekstur yang baik untuk makanan bayi?
1. Harus kental, bisa dicampur ASI
2. Variasi makanan 4 bintang yang terdiri dari karbo, nasi, roti, buah dan sayur, kacang-kacangan/makanan olahannya serta mengandung protein hewani.


1 komentar:

  1. Best Casinos and Slot Machines in Reno, NV | Mapyro
    Mapyro Casino in Reno, Nevada 춘천 출장마사지 has the widest selection of slot machines, video poker, 시흥 출장마사지 live dealer games, 세종특별자치 출장안마 and 당진 출장마사지 bingo machines. Visit Mapyro Casino 아산 출장샵 today.

    BalasHapus